Andi Wibowo's profile

Kereta Api Indonesia

KERETA API INDONESIA - LOGO CONCEPT
Kereta Api Indonesia yang merupakan perusahaan pengelolaan transportasi Kereta Api di Indonesia baru-baru ini merilis sebuah logo menggantikan logo sebelumnya yang dipakai sejak tahun 2011. Transformasi pelayanan nya sangat luar biasa, namun sangat disayangkan tidak terlihat dari transformasi logo barunya 
Kereta Api Indonesia (KAI) memilih logo berjenis Logomark dengan huruf cukup BOLD dengan kombinasi dua warna biru dan oranye yang keduanya semakin berani di logo ini dibandingkan dengan logo sebelumnya. Ada garis diagonal melintang yang menggambarkan rel kereta api, namun cukup bikin mata gatal sedikit karena bentuknya agak kurang alami dan terkesan kurang rapi. 
KAI memiliki beberapa anak usaha yang membentuk suatu ekosistem jasa yang menyangkut perkeretaapian, namun logonya lebih terkesan 'copy paste' saja tidak ada effort lebih. Padahal logo Commuterline (KCI) sebelumnya cukup baik dan berkarakter dan juga Logo Railink (kereta bandara) cukup profesional. Apakah tega diganti dengan logo seperti itu? 

Ini Konsep dari Saya pribadi

Logo ini dibentuk oleh dua logo dan mengambil arti-arti dari logo sebelumnya, jadi tidak mengubah banyak hanya diperhalus saja. 
Font nya dipilih yang Bold agar terkesan TEGAS dengan kombinasi warna lebih gelap. Lambang rel kereta api yang berusaha dinamis di logo diganti dengan lebih manis mengambil dari konsep sebelumnya. Logomark nya sengaja dibuat ada rounded nya biar agak friendly. 
Brand Ecosystem nya pun dibuat tidak dengan sistem Copy Paste dong pastinya. Kalau memang tujuannya ingin diseragamkan semua logo anak perusahaannya, harusnya dibuat sedikit manis dan tetap mempertahankan brand style nya. 
Ini hanya opini pribadi saya ya, tidak bermaksud apapun (No Hard feelings) Apakah kamu setuju dengan opini saya? Comment di bawah, dan follow juga akun sosial media saya di

Instagram @ndiwdsgn
Facebook Page /ndiwdesign

Saya tutup postingan saya kali ini dengan sebuah quote :
"A logo doesn’t sell (directly), it identifies." - Paul Rand

-ndiw-
Kereta Api Indonesia
Published:

Kereta Api Indonesia

Published: